Assalamualaikum wr. wb.
Haaaiiiii...
Ketemu lagi on beauty May, yayyy.
Masih dengan Rairapedia dan contoh soal latihan tes deret.
Eh betewe bener gak sih dari kemarin-kemarin tuh aku ngetiknya “contoh soal latihan tes deret”?
Bener ga bener ga? Atau terlalu belibet?
Benerin ya kalau terlalu belibet.
Ok, ini dia contoh soal latihan tes deret bilangan...
...Bagian 3,
beserta kunci jawabannya.
Selamat mencoba, minna-san..
- 26 27 30 35 42 ... ... 55 60 67 76
- 51 52
- 51 55
- 51 60
- 51 67
- 51 76
- 30 30 32 34 34 38 36 42 ... ...
- 38 46
- 36 42
- 34 38
- 32 34
- 30 30
- 2 4 16 256 ...
- 64534
- 64535
- 64536
- 65535
- 65536
- 90 45 50 25 30 15 20 10 15 ...
- 5,5
- 6,5
- 7,5
- 8,5
- 9,5
- ... 25 50 10 20 4 8
- 325
- 315
- 127
- 126
- 125
- 118 123 117 121 114 117 109 111 ... ...
- 101 102
- 102 103
- 103 104
- 104 105
- 105 106
- 275 298 276 291 320 298 ...
- 276
- 320
- 298
- 319
- 275
- 5 30 210 1680 ...
- 15120
- 151200
- 1680
- 16800
- 168000
- 81 64 72 56 63 48 54 40 45 ... ...
- 31 36
- 32 37
- 32 36
- 37 35
- 37 36
- 1680 840 420 210 105 ...
- 5,25
- 52,5
- 52,50
- 5
- 2
10-15 MINUTES LATER...
LETS CHECK YOUR ANSWER, GUYS.
Betewe aku tuh lagi semangat-semangatnya lho belajar tes deret ini. Wkwkwk
Nomor 1
26 27 30 35 42 ... ... 55 60 67 76
Jawabannya adalah A. 51 52
Cara penyelesaian :
Pola ditambah dengan angka ganjil dari 1 sampai 9 secara berurutan. Jadi...
26 (+1) = 27 (+3) = 30 (+5) = 35 (+7) = 42 (+9) = 51 (+1) = 52 (+3) = 55 (+5) = 60 (+7) = 67 (+9) = 76
Nomor 2
30 30 32 34 34 38 36 42 ... ...
Jawabannya adalah A. 38 46
Cara penyelesaian :
+4 +4 +4 +4
30 30 32 34 34 38 36 42 38 46
+2 +2 +2 +2
Bisa dipahami kan?
Sudah latihan bagian ketiga, lho. Hehehe
Nomor 3
2 4 16 256 ...
Jawabannya adalah E. 65536
Cara penyelesaian :
Pola bilangan dipangkat 2. Jadi..
2 4 16 256 65536
22 42 162 2562
Nomor 4
90 45 50 25 30 15 20 10 15 ...
Jawabannya adalah C. 7,5
Cara penyelesaian :
Pola bilangan dibagi 2 lalu ditambah 5 seterusnya. Jadi..
90 (:2) = 45 (+5) = 50 (:2) = 25 (+5) = 30 (:2) = 15 (+5) = 20 (:2) = 10 (+5) = 15 (:2) = 7,5
Okay next..
Nomor 5
... 25 50 10 20 4 8
Jawabannya adalah E. 125
Cara penyelesaian :
Pola bilangan dibagi 5 lalu dikalikan 2 seterusnya. Jadi...
... : 5 = 25 ???
125 (:5) = 25 (x2) = 50 (:5) = 10 (x2) = 20 (:5) = 4 (x2) = 8
Selesai..
Gampang banget sih.. Hahaha
Nomor 6
118 123 117 121 114 117 109 111 ... ...
Jawabannya adalah B. 102 103
Cara penyelesaian :
-2 -4 -6 -8
118 123 117 121 114 117 109 111 102 103
-1 -3 -5 -7
Bisa dipahami?
Kalau paham, isi dikolom komentar ya.
Tolong dijelaskan biar Raira tahu kita satu pikiran atau tidak. (^_^)
Nomor 7
275 298 276 297 320 298 ...
Jawabannya adalah D. 319
Cara penyelesaian :
275 (+23) = 298 (-22) = 276 (+21) = 297 Lalu...
297 (+23) = 320 (-22) = 298 (+21) = 319
Selesai...
Nomor 8
5 30 210 1680 ...
Jawabannya adalah A. 15120
Cara penyelesaian :
Pola dikalikan 6, dikalikan 7, dikalikan 8, dikalikan 9 hingga menghasilkan nilai 15120.
Bisa dipahami?
Kalau paham, yuk yuk, jelaskan menggunakan angka-angka pada kolom komentar. Hahaha
Nomor 9
81 64 72 56 63 48 54 40 45 ... ...
Jawabannya adalah C. 32 36
Cara penyelesaian :
81 64 72 56 63 48 54 40 45 ... ...
= 81 – 17 = 64 + 8 = 72 – 16 = 56 + 7 = 63 – 15 = 48 + 6 = 54 – 14 = 40 + 5 = 45 – 13 = 32 + 4 = 36
Sabar ya..
Banyak-banyaklah sabar, makan + minum, dan berlatih.
Nomor 10
1680 840 420 210 105 ...
Jawabannya adalah B. 52,5
Cara penyelesaian :
Pola dibagi 2 seluruhnya.
1680 (:2) = 840 (:2) = 420 (:2) = 210 (:2) = 105 (:2) = 52,5
Selesai sudah pertemuan kita pada latihan tes deret bilangan bagian 3 ini.
Terima kasih buat kamu yang ga sengaja mampir di Rairapedia.
Terima kasih sudah mau berusaha memahami semua yang Raira ketik di sini.
Terima kasih sekali lagi, andai kamu mau follow Rairapedia.
Thanks and see ya’..
Wassalamualaikum wr. wb.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar