Sabtu, 28 Oktober 2017

RPP IPA Kelas 4 (KTSP)

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
KTSP

SEKOLAH                            :SDN SUMUR WELUT III / 440 SURABAYA
KELAS/SEMESTER           : IV/I
ALOKASI WAKTU                        : 2 X 35 menit

A.  STANDAR KOMPETENSI (SK)          :
2. Memahami hubungan antara struktur bagian tumbuhan dengan fungsinya.

B.  KOMPETENSI DASAR (KD)
2.1 Menjelaskan hubungan antara struktur akar tumbuhan dengan fungsinya
C.  INDIKATOR
Kognitif
Proses :
1. Menjelaskan jenis-jenis akar
2. Menjelaskan fungsi akar
3. Menjelaskan bagian-bagian akar beserta fungsinya
Produk :
1. Mengelompokkan tumbuhan berdasarkan jenis akar
Psikomotor
1. Mengamati akar pada tumbuhan kangkung, kacang, padi, dan cabai
2. Menuliskan struktur akar pada tumbuhan

D.      TUJUAN PEMBELAJARAN
Kognitif
Proses :
1. Diberikan contoh akar tumbuhan, siswa dapat menjelaskan jenis-jenis akar dengan tepat.
2. Diberikan ilustrasi, siswa dapat menjelaskan fungsi akar minimal 3 fungsi dengan tepat.
3. Diberikan contoh akar tumbuhan, siswa dapat menjelaskan bagian-bagian akar beserta fungsinya dengan tepat.
Produk :
1. Diberikan contoh akar tumbuhan, siswa dapat mengelompokkan tumbuhan berdasarkan jenis akar dengan tepat.
Psikomotor
1. Diberikan akar tumbuhan kangkung, kacang hijau, padi, dan cabai siswa dapat mengamati akar pada tumbuhan
2. Diberikan soal, siswa dapat menuliskan struktur akar dan fungsinya pada tumbuhan

E.       MATERI           
Struktur akar tumbuhan dengan fungsinya

F.   MODEL DAN METODE PEMBELAJARAN
-          Model              : Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TPS
-          Metode            : Ceramah, tanya jawab, diskusi, penugasan

G.      LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi Waktu
AWAL
1.      Guru memberikan salam dan menanyakan kabar semua siswa.
2.      Guru mengajak siswa berdo’a menurut agama dan keyakinan masing-masing.
3.      Guru mengecek siswa melalui absensi dan memeriksa kerapihan pakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran.
4.      Guru mengajak siswa melakukan ice breaking “Ini Mata”.
5.      Guru menginformasikan materi yang akan dipelajari yaitu sifat-sifat bunyi memantul dan menyerap.
6.      Guru menyampaikan semua tujuan pelajaran yang ingin dicapai pada pelajaran tersebut dan memotivasi siwa belajar

5 menit
INTI
7.      Guru menyajikan informasi kepada siswa menggunakan tumbuhan berakar tunggang (kangkung dan kacang hijau) dan tumbuhan berakar serabut (padi dan cabai).
8.      Guru membagi siswa ke dalam kelompok belajar berpasangan dan memberikan tugas dalam bentuk LKPD.
9.      Guru membimbing kelompok-kelompok belajar pada saat siswa mengerjakan tugas mereka.
10.  Guru mengevaluasi hasil belajar tentang materi yang telah dipelajari melalui kegiatan mempersentasikan hasil kerja.

50 menit
AKHIR
11.  Guru membagikan lembar evaluasi.
12.  Guru bersama-sama siswa menyimpulkan materi pelajaran.
13.  Guru mengajak siswa berdoa untuk mengakhiri pelajaran.
14.  Guru memberikan salam.
15 menit

H.      PENILAIAN
1.      TeknikPenilaian
a.    Penilaian Sikap (Afektif)
Penilaian yang dilakukan selama proses pembelajaran berlangsung melalui pengamatan guru (terlampir).
b.   Penilaian Pengetahuan (Kognitif)
Menggunakan instrumen penilaian hasil belajar, dengan bentuk soal evaluasi berupa tes tertulis (terlampir).
c.    Penilaian Keterampilan (Psikomotor)
Penilaian keterampilan menggunakan lembar kerja peserta didik dengan rubrik penilaian.
2.        Instrumen
a.    Lembar Evaluasi                                  : terlampir
b.    LKPD                                                  : terlampir
c.    Lembar Pengamatan Sikap                  : terlampir
d.   Lembar Pengamatan Keterampilan     : terlampir
3.        Pembelajaran Remidial dan Pengayaan         
              a.     Jika pada soal evaluasi siswa mendapatkan nilai kurang dari KKM yaitu 70, maka siswa dinyatakan belum tuntas dan diberikan remidial. Siswa yang remidial diberikan tambahan jam belajar di luar jam sekolah untuk mengulang materi yang belum dipahami. Kemudian siswa diberikan soal kembali untuk mengukur kemampuannya.
             b.     Sedangkan siswa yang sudah mencapai KKM pada soal evaluasi, maka siswa diberikan soal-soal pengayaan untuk memperdalam materi.

I.         MEDIA/ALAT/BAHAN DAN SUMBER BELAJAR
1.    MEDIA/ALAT/BAHAN                  :  Tumbuhan berakar tunggang (kangkung dan kacang hijau) dan serabut (padi dan cabai).
2.    SUMBER BELAJAR  
Kementerian pendidikan dan kebudayaan RI. 2017. Buku Guru SD/MI Kelas IV Tema 1 Indahnya Kebersamaan.
Kementerian pendidikan dan kebudayaan RI. 2017. Buku Siswa SD/MI SD/MI Kelas IV Tema 1 Indahnya Kebersamaan.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RPPH Kelompok Bermain Tema Diriku Sub Tema Anggota Tubuhku Minggu Ke-4 Hari Ke-4

Tidak ada "RPPH Kelompok Bermain Tema Diriku Sub Tema Anggota Tubuhku Minggu Ke-4 Hari Ke-4" dikarenakan KB tempat saya mengajar l...