Kamis, 10 Desember 2015

Skenario Pembelajaran IPS di Sekolah Dasar



Skenario Pembelajaran IPS di Sekolah Dasar



Dosen Pengampu : Ganesh Gunansyah, M.Pd

Disusun Oleh  :
Nisful Laila                 (14010644045)
Lusyi Dwi Oktafianti  (14010644054)







UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
2015






Skenario Pembelajaran IPS di Sekolah Dasar
“Kelas II Semester I”

1.      TEMA : Lingkungan Keluarga

2.      KOMPETENSI DASAR : Menceritakan peristiwa penting dalam keluarga secara kronologis.
MATERI : Menulis peristiwa-peristiwa penting di dalam keluarga.

Materi esensial IPS : Menceritakan peristiwa penting yang pernah terjadi di dalam keluarga.
Materi : Menulis peristiwa-peristiwa penting di dalam keluarga.

3.      GAGASAN PEMBELAJARAN
1)      Mengamati berbagai peristiwa penting menyenangkan dan peristiwa penting tidak menyenangkan yang pernah terjadi di dalam keluarga.
2)      Menulis berbagai peristiwa penting menyenangkan dan peristiwa penting tidak menyenangkan yang pernah terjadi di dalam keluarga.
3)      Menceritakan di depan kelas hasil dari pengamatan dan karya tulis yang sudah dibuat.

4.      MEDIA SARANA
Teks cerita dan gambar yang menunjukkan peristiwa penting menyenangkan dan peristiwa penting tidak menyenangkan di dalam keluarga.

5.      KEGIATAN INTI
·         Guru menjelaskan dan memberikan contoh melalui teks cerita dan gambar tentang peristiwa penting menyenangkan dan peristiwa penting tidak menyenangkan di dalam keluarga.
·         Siswa secara individu mengamati  peristiwa penting menyenangkan dan peristiwa penting tidak menyenangkan di dalam keluarga.
·         Berdasarkan hasil pengamatan, siswa mencatat peristiwa penting menyenangkan dan peristiwa penting tidak menyenangkan di dalam keluarga.
·         Siswa membuat laporan hasil pengamatan dan catatan peristiwa penting menyenangkan dan peristiwa penting tidak menyenangkan di dalam keluarga.
·         Siswa secara bergantian mempresentasikan hasil kerja masing-masing di depan kelas dan siswa lainnya mendengarkan presentasi tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RPPH Kelompok Bermain Tema Diriku Sub Tema Anggota Tubuhku Minggu Ke-4 Hari Ke-4

Tidak ada "RPPH Kelompok Bermain Tema Diriku Sub Tema Anggota Tubuhku Minggu Ke-4 Hari Ke-4" dikarenakan KB tempat saya mengajar l...