Selasa, 14 Februari 2017

Tumis Bunga Kol Bakso (Written by Rita TN)

Bahan :
  • 250 gram bunga kol, bersihkan, potong per kuntum
  • 12 buah bakso, masing-masing diiris menjadi 3-4 bagian
  • 150 ml air matang
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis
Bumbu :
  • 4 siung bawang merah, iris halus
  • 2 siung bawang putih, iris halus
  • 3 buah cabai merah, iris besar
  • 2 buah cabai hijau, iris besar
  • 1 sdm kecap inggris
  • 1 sdm saus tiram
  • Garam dan merica secukupnya 
Cara membuat :
  • Panaskan minyak goreng.
  • Tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah, dan cabai hijau sampai aromanya tercium.
  • Masukkan potongan bunga kol, aduk sebentar.
  • Tambahkan kecap inggris dan saus tiram, aduk rata.
  • Selama mengaduk tuang air matang secara bertahap.
  • Masukkan irisan bakso, aduk kembali.
  • Masak hingga matang dan semua bumbu meresap rata.
  • Angkat dan sajikan.
  • Hasil : untuk 4 porsi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

RPPH Kelompok Bermain Tema Diriku Sub Tema Anggota Tubuhku Minggu Ke-4 Hari Ke-4

Tidak ada "RPPH Kelompok Bermain Tema Diriku Sub Tema Anggota Tubuhku Minggu Ke-4 Hari Ke-4" dikarenakan KB tempat saya mengajar l...